Membuat docang tidak sulit. Bahan utamanya, tidak harus kacang panjang muda yang dipotong kecil-kecil. Anda bisa gunakan bahan lain sesuai selera. Saya sendiri kerap menggunakan bunga pisang kepok dan bunga pepaya. Jika bunga pisang atau bunga pepaya yang dipilih, bahan utama ini harus Anda hilangkan getahnya terlebih dahulu. Caranya, masukkan ke dalam air mendidih, biarkan beberapa saat sampai bunga pisang atau bunga pepaya menjadi lunak dan matang, kemudian angkat dan tiriskan. Lalu, siapkan bumbu-bumbunya, yaitu:
· 1 ons ikan pari bakar (bisa diganti jenis ikan lain)
· 2 siung bawang putih
· 2 cabai merah besar
· 2 cabai rawit atau sesuai selera
· 2 ruas kencur
· Terasi bakar, secukupnya
· Garam secukupnya
· ½ butir kelapa muda, parut
Cara Membuat:
1. Haluskan semua bumbu
2. Campur bumbu halus dengan kelapa parut , aduk rata
3. Campur parutan berbumbu dengan sayuran
4. Sajikan segera dengan nasi hangat
Resep by. Ibu Ratna Timur An Nafisaty
No comments:
Post a Comment